#############################
Video Source: www.youtube.com/watch?v=XqNyOYkJV1k
TRIBUNJABAR VIDEO - Polisi membeberkan kronologi ledakan yang menewaskan satu orang di salah satu proyek rumah yang sedang direnovasi di Jalan Prahu, Kelurahan Guntur, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (18/10/2023). • Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan, ledakan terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. • Ia menjelaskan, saat itu tiga orang kuli bangunan sedang bekerja di proyek rumah tersebut. • Mereka menggali tanah dengan kedalaman sekitar dua meter untuk membuat fondasi. • Saat korban saudara A selesai beristirahat dalam melakukan pekerjaannya sekira pukul 13.00, korban melanjutkan pekerjaan kembali di bagian belakang proyek rumah, kata Ade Ary kepada wartawan di lokasi. • Ketika sedang menggali, lanjut Ade, korban menemukan sebuah benda mencurigakan berwarna putih terang. • Salah satu rekan seprofesi korban sudah mengingatkan agar A berhati-hati dengan benda mencurigakan itu. Namun, korban malah memukul benda tersebut. • Kemudian, berdasarkan keterangan saksi, korban memukul benda tersebut dan akhirnya menimbulkan ledakan, ungkap Ade. • Untuk korban A kami temukan meninggal dunia di tanah galian yang mereka kerjakan, tambahnya. • Sementara itu, tiga kuli bangunan lainnya mengalami luka ringan dan sudah mendapat perawatan di klinik terdekat. • Saat ini Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Tim Identifikasi Ditreskrimum Polda Metro Jaya, dan Tim Gegana Brimob Polri masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk memastikan penyebab ledakan. (*) • • Sumber: Facebook @tribunjakartavideo • VE: dicky fdj • Kronologi Ledakan yang Tewaskan Kuli Bangunan di Setiabudi, Korban Temukan Benda Putih Mencurigakan • • #ledakansetiabudijakarta #proyekrumah #pekerjabangunan
#############################
New on site